Resep Puding Mangga Spesial Enak Mantap

Resep Puding Mangga Spesial Enak Mantap – Tentunya dibutuhkan keahlian khusus untuk bikin puding mangga yang enak untuk bisa dijadikan teman pada makanan cemilan. Seperti yang telah diketahui banyak orang, mangga merupakan buah yang mengandung banyak vitamin dan baik untuk tubuh. Makan buah juga bisa membantu memperlancar pencernaan.Sehingga tidak ada lagi masalah buang air besar yang tidak lancar. Mangga bisa diolah menjadi berbagai macam makanan sehat, salah satunya adalah puding. Tanpa memerlukan cara yang repot, anda bisa membuat puding mangga sendiri. Biasanya puding yang enak memiliki tekstur yang lembut dan rasa manis yang pas. Puding bisa dihidangkan ketika udara panas atau sebagai hidangan pencuci mulut. Puding mangga juga bisa disediakan sebagai salah satu hidangan berbuka puasa.

Untuk membuat puding mangga, tidak membutuhkan cara yang terlalu rumit. Bahan-bahannya mudah ditemukan, begitu juga dengan peralatannya. Berikut ini adalah resep puding mangga yang enak untuk anda coba sendiri di rumah.

Bahan-bahan yang Dibutuhkan Dalam Resep Puding Mangga:

  • Daging buah mangga sebanyak 500 gram (pilih yang manis)
  • Garam secukupnya
  • Gula sebanyak 3 sdm
  • Agar-agar bubuk sebanyak 3 bungkus (pilih yang tidak berwarna)
  • Susu cair sebanyak 1200 ml

Langkah-langkah Membuat Puding Mangga:

  1. Resep puding mangga ini dimulai dengan terlebih dahulu menyiapkan bubuk agar-agar. Siapkan mangkok kemudian tuangkan semua bubuk agar-agar ke dalamnya. Campurkan bersama gula sampai merata. Kemudian sisihkan.
  2. Daging buah mangga yang sudah dipotong-potong dihancurkan terlebih dahulu. Anda bisa menggunakan blender untuk menghaluskan buah mangga. Tambahkan susu ketika sedang menghaluskan mangga.
  3. Setelah itu, siapkan kompor dan panci yang digunakan untuk merebus hasil blenderan mangga dan susu. Tunggu sampai mendidih.
  4. Jika sudah mendidih, maka anda bisa memasukkan campuran gula dan agar-agar. Kemudian aduk-aduk sampai larut. Setelah itu angkat.
  5. Siapkan cetakan, lalu tuangkan adonan puding ke dalam cetakan. Setelah itu masukkan ke dalam freezer dan tunggu sampai mengeras.
  6. Sajikan puding selagi dingin.

Puding mangga yang lezat sudah bisa dinikmati. Agar penampilannya semakin cantik, anda bisa menambahkan hiasan berupa potongan mangga di atasnya. Puding mangga juga enak jika disediakan bersama dengan vla. Vla merupakan saus untuk puding yang memiliki rasa manis. Tetapi tanpa vla pun puding mangga ini sudah enak untuk dimakan. Puding menjadi makanan ringan yang bisa bertahan lama, karena bisa diletakkan di dalam kulkas. Puding mangga ini bisa menjadi salah satu alternatif untuk orang yang tidak suka makan buah. Manfaat buah masih bisa didapatkan melalui konsumsi makanan ringan yang satu ini. Demikianlah resep puding mangga, sekarang anda bisa membuatnya untuk keluarga di rumah.

TAG

resep puding mangga,puding mangga,cara membuat puding mangga,resep puding buah mangga,resep puding mangga tanpa susu,cara membuat puding mangga tanpa susu,puding mangga kfc,cara membuat puding mangga asli,www pudingmangga com,puding mangga susu spesial

Artikel Terkait

Resep Puding Mangga Spesial Enak Mantap | Balqish Annur Qaishah | 4.5