Resep Memasak Tumis Kembang Kol Enak Lezat

Resep Memasak Tumis Kembang Kol Enak Lezat – Masih dalam menu masakan sayuran, kali ini memberikan resep untuk memasak tumis kembang kol yang bisa anda hadirkan dimeja makan keluarga anda. Suka dengan makanan satu ini? kembang kol adalah salah satu sayuran yang dikenal kaya akan kandungan gizi. Keberadaanya kerap dijadikan mane masakan lezat dan gurih seperti halnya dengan sop kembang kol. Sajian ini juga terbuat dari perpaduan bumbu yang pas sehingga aromanya sangat sedap dan menggugah selera. Menikmati hidangan tumis kembang kol sama dengan menyehatkan jantung dan otak. Ya, karena memang didalam kembang kol terdapat kandungan vitamin K sebagai anti radang serta kolin dan juga fosfor. Nah, bila anda berminat, berikut kami ringkas ulasan Resep Tumis Kembang Kol Lezat.

Bahan yang harus disediakan :

  • kembang kol 100 gram
  • wortel 1 buah, potong memanjang membentuk korek api
  • udang 100 gram ( kupas kulitnya dan buang kepalanya )
  • bawah bombay 1/2 buah, potong memanjang
  • merica bubuk 1/4 sendok teh
  • gula pasir dan garam dapur secukupnya
  • penyedap rasa dan air bersih secukupnya
  • minyak sayur secukupnya
  • saus tiram 3 sendok makan

Bumbu yang harus dihaluskan :

  • bawang merah 5 butir
  • bawang putih 3 siung
  • kemiri sangrai 2 butir

Cara praktus untuk membuat Tumis Kembang Kol :

  1. Pertama iris – iris kecil dan tipis kembang kol sampai habis, lalu cuci dengan air sampai benar – benar bersih dan tiriskan.
  2. Selanjutnya haluskan bumbu seperti bawang merah, bawang putih dan kemiri yang telah disangrai ulek hingga halus.
  3. Kemudian panaskan minyak secukupnya danmasukan bumbu yang telah dipanaskan tadi auk hingga rata dan tumis terus sampai tercium aroma sedap.
  4. Tambahkan potongan bawang bombay sambil diaduk kembali hingga rata.
  5. Setelah itu beri air bersih secukupnya kemudian masak sampai ar mendidih.
  6. Lalu tambahkan irisan kembang kol, potongan wortel dan udang yang telh dibersihkan.
  7. Aduk rata dan masak sampai sayuran layu dan udang matang.
  8. Tambahkan saus tiram, merica bubuk, gula pasir, garam dapur dan penyedap rasa aduk kembali sampai bumbu larut dan merata.
  9. Angkat dan hidangkan.

Demikian yang dapat kami ulas tuntas Resep Memasak Tumis Kembang Kol Lezat Gurih yang bisa menambah semarak hidangan anda dimeja makan. Semoga resep ini memudahkan anda dalam membuatnya.

TAG

resep masakan tumis kembang kol spesial,cara memasak kembang kol yang enak,masak bunga kol,cara memasak bunga kol,resep kembang kol,resep masakan kembang kol,cara memasak kembang kol,cara masak kembang kol,tumis kembang kol,tumis kol bunga

Artikel Terkait

Resep Memasak Tumis Kembang Kol Enak Lezat | Dady Supyandi | 4.5