Resep Kue Bolu Pisang Manis Sajian Praktis

Resep Kue Bolu Pisang Manis Sajian Praktis – Siapa yang tak tau kue bolu, kue lembut yang selalu jadi favorit dan selalu ada disetiap jamuan. Kue bolu memang paling disukai setiap orang, rasa dan dan kelembutan teksturnya seperti mengimajinasi kenyamanannya tersendiri terutama pada saat jam genting perut kosong.

Kue yang berbahan dasar gula pasir ini memiliki banyak varian resep maupun rasa. Salah satu kue bolu yang memiliki daya tarik cukup popular adalah kue bolu pisang. Dinamakan kue bolu pisang karena bahan pembuatan kue ini menggunakan buah pisang sebagai salah satu komposisi pembuatannya. Pisang yang biasa dijadikan komposisi pembuatan kue ini adalah jenis pisang ambon atau pisang raja.

Sajian bolu pisang merupakan pilihan tepat di setiap suguhan yang anda berikan. Tamu, kerabat atau keluarga pastinya senang sekali dengan suguhan yang satu ini. Untuk bisa selalu menyuguhkannya di momen-momen special anda, tak perlu khawatir, anda bisa membuatnya di rumah dengan resep membuat kue bolu pisang manis sajian praktis berikut ini.

Siapkan bahan-bahan utama kue bolu pisang seperti:

• 150 gr Pisang ambon yang dihaluskan
• 180 gr Tepung terigu
• 150 / 180 gr Gula pasir
• 3 butir Telur ayam
• 120 gr Mentega,
• 1 sdt Baking soda
• 1 sdt Emulsifier
• 1 sdt Baking powder
• 2 sdm Susu bubuk

Lalu siapkan bahan-bahan tambahan seperti:

• keju, kismis, atau almond sebagai taburan dan hiasan
• ½ sdt Garam (jika diperlukan)

Setelah semua bahan-bahan lengkap, lanjutkan ke tahap pembuatan kue bolu pisang dengan cara:

• Masukan bahan-bahan ke dalam wadah adonan lalu kocok sampai kental dan mengembang. Untuk hasil maksimal gunakan mixer.
• Stel oven dengan suhu 170° C.
• Selanjutnya siapkan loyang tulban berukuran 20 cm, olesi dengan margarin dan setelahnya terigu.
• Tuangkan adonan yang sudah di kocok ke dalalam Loyang yang sudah diolesi margarin dan taburan tepung tadi. Anda bisa menghias permukaannya dengan bahan taburan seperti keju, kismis atau almon.
• Masukan ke dalam oven dan tunggu selama ±45 menit lalu angkat
• Keluarkan kue dari Loyang dan sajikan di atas piring ceper.
• Kue bolu pisang siap dinikmati

Delicious yummie…!! cobalah resep sajian kue bolu pisang ini dirumah dan manjakan orang-orang tercinta disekeliling anda. Selamat mencoba!

TAG

bolu pisang,resep bolu pisang sajian sedap,resep bolu pisang manis,cara membuat bolu tepung pisang manis,resep cake pisang sajian sedap,majalah saji resep roti bahan pisang,resep bolu pisang ambon tabloid saji,cara membuat bolu pisang manis,kue pisag msnis,roti berbahan dasar pisang

Artikel Terkait

Resep Kue Bolu Pisang Manis Sajian Praktis | Farid | 4.5