Cara Memasak Selat Solo Nikmat Sederhana
Cara Memasak Selat Solo Nikmat Sederhana – Libur panjang sudah menjadi tradisi bagi setiap keluarga untuk menikmati kebersamaan dengan berkunjung ke berbagai obyek wisata yang ada diberbagai kota. Nah, jika anda dan keluarga telah menentukan destinasi liburan anda ke kota kelahiran Bapak Presiden RI ke-6 ini yaitu Solo, pastikan anda tidak melewati sajian kuliner nikmatnya juga seperi selat solo salah satunya. Selat solo adalah makanan dengan beragam bahan-bahan masakan yang memiliki cita rasa sedap gurih. Lantas seperti apa sih salat solo ini? Simak ulasan selengkapnya mengenai makanan khas solo yang satu ini dalam resep cara memasak selat solo nikmat sederhana berikut ini.
Bahan-bahan Selat Solo Nikmat
- 100 cc kecap manis
- 1 sdm kecap inggris
- 1 sdt garam halus
- ½ sdt merica halus
- 1 pcs cengkeh
- 1 pcs bawang putih, iris-iris
- 2 pcs telur ayam, didihkan lalu kuliti
- 1 sdm margarine
- 500 gram daging sapi (has dalam)
- 30 gram bawang bombay, iris-iris
Bahan Pelengkap Masakan
- 100 gram mentimun, potong-potong tanpa biji
- 100 gram potongan kentang goreng
- 100 gram wortel, potong-potong
- 100 gram buncis, potong-potong
- 4 pcs daun selada
Bahan Sauce Mustard
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt garam halus
- 1 sdt cuka masak
- 1 pcs telur ayam rebus, ambil kuningnya saja lalu haluskan
- 1 sdt pasta mustard
Cera Membuat Masakan Selat Solo Nikmat
- Masak bawang bombay dan bawang putih dengan margarin panas sampai beraroma sedap lalu tambahkan dengan daging yang sudah dipotong-potong dan dibersihkan sebelumnya.
- Kemudian tambahkan ke dalam masakan merica, garam, pala, cengkeh, kecap manis dan kecap inggis, aduk merata kemudian tambahkan air ke dalam masakan. Aduk kembali agar tercampur rata dan biarkan kuah mendidih.
- Berikutnya, tambahkan kembali masakan dengan rebusan telur ayam. Aduk merata dan biarkan kuah menyusut sampai daging terasa matang. Angkat lalu sisihkan.
- Siapkan piring saji, letakan selada bersama dengan sayuran lainnya sebagai pelengkap. Tambahkan irisan daging, kentang goreng, dan telur. Tambahkan juga dengan saus mustard yaitu campuran bahan saus yang sudah anda siapkan sebelumnya di atas bersama kuah masakan.
- Sajikan selagi hangat.
Sajian selat solo ini akan menambah kemeriahan liburan anda bersama keluarga.