Resep Sempol Khas Malang Enak dan Nikmat
Resep Sempol Khas Malang Enak dan Nikmat – Selamat pagi dan happy weekend ^_^ … tidak semua orang menghabiskan liburan dengan cara bepergian ke luar seperti rekreasi salah satunya. Namun diam dirumah pun memanjakan badan anda untuk beristirahat. Ketika ada waktu luang,anda bisa mengisi liburan nada untuk berkreasi di dapur, karena pagi kali ini kami akan berbagi info resep salah satu jajanan khas kota malang yaitu Sempol. Kue sempol adalah jajanan yang sangat terkenal di kota malang yang terbuat dari bahan seperti tepung sagu tani, tepung terigu, kornet dan lain sebagainya.
Untuk membuat sempol malang tentunya sangat mudah dan gampang sekali, sehingga anda pun bisa menyajikannya dirumah sebagai makanan cemilan baru untuk keluarga nada tanpa harus pergi ke malang. Sempol ini menggunakan tusukan sate sehingga ini berbeda makanan khas kota malang lainnya. Supaya lebih jelas, langsung saja anda ikuti caranya dibawah ini yaa…
Bahan-bahan :
- Tepung terigu sebanyak 50 gr
- Tepung sagu tani sebanyak 100 gr
- Air panas sebanyak 50 ml
- Lada bubuk sebanyak 1 sdt
- Telur sebanyak 1 btr
- Kortnet rasa ayam sebanyak 80 gr
- Saus tiram sebanyak 1 sdt
- Garam sebanyak 1 sdt
Arahan cara membuat sempol khas malang :
- Masukan kornet ayam kedalam blender kemudian haluskan. Angkat dan tambahkan kornet kedalam wadah, campurkan dengan bahan lainnya seperti tepung sagu, tepung terigu, saus tiram, lada bubuk serta garam, aduk hingga merata.
- Tuangkan air panas, aduk adonan hingga kalis. Ambil adonan kemdian lilitkan ke tusukan sate seperti halnya sate pentul.
- Didihkan air kemudian rebus adonan hingga matang, angkat dan tiriskan. Sediakan wajan, panaskan minyak goreng kocok telur dan masukan sempol yang tealh direbus kedalam kocokan telur lalu goreng hingga matang. Angkat
- Kue sempol khas malang siap untuk disajikan.
Kue sempol bisa anda sajikan dengan bahan pelengkap seperti sambal kacang, saus pedas, atau bisa disesuaikan dengan sambal sesuai dengan selera anda. Demikian resep sempol khas malang, silahkan anda bisa segera coba resep diatas, selamat mencoba.
Related Posts
Incoming search terms:
- resep kroket singkong isi bihun
- resep sempol khas malang
- resep sempol malang
- bumbu singkong goreng bandung
- cara membuat patrik dari sagu
- cara mengolah patrick
- Resep Sempol gurih enak nikmat
- resep sempol malang enak
- resep sempol sederhana