Resep Puding Kacang Hijau Enak dan Bergizi

Resep Puding Kacang Hijau Enak dan Bergizi – Bicara mengenai kacang hijau, mungkin kalian sudah mengenalnya. Yaps, kacang hijau adalah salah satu bahan pangan yang kaya akan kandungan gizi. Keberadaanya kerap dijadikan olahan dalam membuat makanan. Sebut saja bubur kacang hijau, es kacang hijau, puding kacang hijau dan lain sebagainya. Satu olahan dari kacang hijau yang kerap menjadi menu dessert dalam penyajianya yakni puding kacang hijau. Panganan ini dipercaya dapat menurunkan berat badan, menyehatkan pencernaan dan masih banyak lagi khasiat dari puding kacang hijau ini.

Untuk membuat dan menyajikan puding kacang hijau sangatlah mudah. Namun sebelum diolah, kacang hijau harus dibersihkan terlebih dahulu kemudian direndam dalam air hingga semalaman. Hal ini dimaksudkan agar kacang hijau menjadi lebih empuk saat setelah dikukus. Silahkan anda ikuti Resep Puding Kacang Hijau Enak dan Bergizi sebagai gambaran dalam membuatnya.

Daftar Bahan-bahan yang digunakan :

Bahan utama

  • 100 gram Kacang hijau
  • 600 cc Santan kelapa kental
  • 100 cc Susu putih kental manis
  • 125 gram Gula pasir
  • 2 bungkus bubuk Agar-agar putih
  • 1 lembar Daun pandan, bersihkan
  • ¼ sendok teh Garam halus
  • ½ sendok teh Vanili bubuk

Bahan Saus Puding

  • 3 sendok makan Gula merah, sisir halus
  • 150 cc Air putih bersih
  • ½ sendok makan Tepung meizena
  • 1 sendok teh Rum

Cara Membuat dan Menyajikan Puding Kacang Hijau  :

  1. Pertama siram dengan air biji kacang hijau hingga bersih. Setekah itu direndam dalam air semalaman.
  2. Bila sudah direndam, angkat kemudian kukus sampai  matang dan terasa lebih empuk. Sisihkan.
  3. Selanjutnya masukkan bahan puding yang lain seperti bubuk agar-agar, santan, gula pasir, vanili dan juga garam kedalam wadah atau panci.
  4. Kemudian rebus bahan-bahan puding tersebut sembari diaduk rata dengan seting suhu sedang hingga mendidih.
  5. Berikutnya masukkan rebusan biji kacang kemudian diikuti dengan menambahkan susu putih kental dan manis kedalamnya sambil diaduk rata. Diamkan hingga mendidih lalu matikan api.
  6. Angkat dan tuang kedalam cetakkan lalu diamkan sampai dingin dan juga memadat.
  7. Jika sudah, masukkan kedalam lemari es agar terasa lebih segar.
  8. Sambil menggu puding dingin dalam lemari es, kita buat dulu Siraman saus pudingnya.

Cara Membuat Sirman Saus Puding :

  1. Pertama,campur gula merah dengan air kemudian diaduk hingga larut.
  2. Setelah itu saring gula merah yang sebelumnya telah dihaluskan dengan alat penyaring dan buang bagian ampasnya.
  3. Selanjutnya masukkan tepung maizena kedalamnya. Rebus sembari diaduk rata.
  4. Terakhir masukkan rum kedalamnya dan aduk kembali hingga rata, kental dan matang.
  5. Untuk penyajian, siapkan puding kacang hijau dalam wadah kemudian siram dengan saus puding. Sajikan.

Untuk bahan siraman ini sifatnya fleksibel, jadi anda bisa mengkreasikan dengan bahan apa saja sesuai selera anda. Demikian Resep Puding Kacang Hijau Enak dan Bergizi yang mestinya andapun mencobanya dirumah sebagai menu dessert atau cemilan harian bersama keluarga.

TAG

puding kacang ijo,puding kacang hijau,resep puding kacang hijau,resep puding kacang ijo,cara membuat poding bubur kacang hijau,resep puding pake kacang ijo,resep membuat puding ubi ungu campur bubur kacang hijau,resep cara membuat puding bubur kacang hijau,puding lapis kacang hijau,puding bubur kacang ijo

Artikel Terkait

Resep Puding Kacang Hijau Enak dan Bergizi | Dady Supyandi | 4.5