Resep Membuat Roti Maryam Praktis dan Lezat

Resep Membuat Roti Maryam Praktis dan Lezat – Sarapan dengan nasi uduk sudah, dengan nasi kuning sudah, soto sudah, bubur ayam apalagi, nasi goreng malah sering sekali. Bagaimana dengan roti maryam? Hmmm….??

Sebagian dari anda mungkin sering mencicipi kelezatan roti maryam, namun bagi sebagian lagi justru mungkin baru mengenal roti ini dan belum merasakan seperti apa sajian kelezatan yang terkandung dala kenikmatan roti maryam. Baiklah, anda yang sudah mulai penasaran dengan penampakan roti maryam juga ingin menghadirkannya di menu sarapan anda, berikut ulasan resep membuat roti maryam eksklusif untuk anda.

Bahan-bahan

  • Tepung terigu protein tinggi 1 kg
  • Telur ayam 2 butir
  • Kuning telur 2 butir
  • Susu bubuk 4 sdm
  • Air hangat 450 cc
  • Garam 1 sdt
  • Minyak goreng 175 cc

Cara penyajian

  1. Pertama-tama campurkan 2 butir telur dan 2 butir kuning telur beserta minyak goreng dan juga air.
  2. Aduk bahan scampuran tadi sampai merata. Gunakanwhisk atau mixer untuk memudahkan pengadukan.
  3. Kemudian tambahkan tepung terigu protein tinggi, susu bubuk, dan garam. Uleni sampai kalis.
  4. Setelah itu, bagi adonan @50 gr, bentuk bulat adonan. Lumuri bagian atas adonan yang sudah dibulatkan dengan olesan minyak. kemudian tutup dengan kain bersih dan diamkan selama ±1 jam.
  5. Setelah didiamkan selama ±1 jam, giling adonan dengan membentuk oval panjang dengan tingkat ketebalan yang tipis.
  6. Selanjutnya gulung panjang dan bentuk seperti mengerucut ke atas.
  7. Diamkan sejenak lalu giling lagi dengan tingkat ketebalan 1/2
  8. Goreng roti dengan menggunakan wajan anti lengket datar yang diolesi minyak sampai berwarna kecoklatan.
  9. Angkat dan sajikan dengan taburan topping selera anda.

Itulah resep dan cara penyajian roti maryam. Semoga resep di atas dapat bermanfaat dan juga membantu anda terutama bagi yang belum pernah sama sekali membuat roti maryam. Temukan pula resep varia kue dan roti lainnya hanya di kuliner123.com, resep aneka makanan nikmat. Selamat berkreasi!

TAG

resep roti maryam,roti maryam,cara membuat roti maryam yang lembut,cara buat roti maryam,cara membuat roti mariam,resep roti maryam empuk,roti mariam,resep roti mariam,resep membuat roti maryam,cara bikin roti maryam

Artikel Terkait

Resep Membuat Roti Maryam Praktis dan Lezat | Farid | 4.5