Cara Membuat Kacang Bawang Renyah dan Gurih
Resep Kacang Bawang Renyah – Beragam cemilan yang bisa disuguhkan dalam momen special hari raya memang banyak sekali dari mulai suguhan kue basah sampai kue kering hampir semua ada di meja ruang tamu. Tentu semua itu dihadirkan sebagai jamuan pada saat keluarga dan kerabat berkunjung untuk bersilaturahmi ke rumah. Diantara cemilan yang selalu hadir dalam meriahnya suguhan khas suasana lebaran adalah kacang bawang.
Cemilan kacang bawang ini tergolong pada jenis kue kering karena dapat bertahan lama disbanding dengan kue basah yang cepat basi apabila tidak cepat-cepat dimakan. Kacang bawang memiliki rasa yang renyah dan nikmat. Terbuat dari bahan utama kacang tanah yang direndam dalam santan kelapa dengan campuran bawang putih dan penyedap rasa lalu digoreng sampai kering.
Apabila akan menyiapkan cemilan kacang bawang renyah sebagai suguhan nanti, anda bisa menyiapkannya dengan mengikuti resep kacang bawang renyah seperti berikut ini.
Bahan-bahan Kacang Bawang Renyah
- Kacang tanah (kupas kulitnya), 1000 gram
- Bawang putih (haluskan), 2 sdt
- Bawang putih (iris tipis) 6 pcs
- Garam dapur, 2 adt
- Santan kelapa, 1000 ml
- Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat Kacang Bawang Renyah
- Terlebih dahulu kupas kulit kacang tanah sampai bersih.
- Tuang bahan berupa santan kelapa, garam serta irisan bawang merah dalam satu wadah besar. Aduk merata.
- Kemudian masukan kacang tanah yang sudah dikuliti ke dalam campuran santan. Biarkan selama ±120 menit. angkat dan tiriskan.
- Selanjutnya panaskan minyak secukupnya, kemudian rebus kacang tanah yang sudah direndam dalam santan sampai matang sempurna. Angkat dan tiriskan.
- Setelah itu, siapkan bawang putih halus lalu tumis sampai tercium harum, kemudian tambahkan dengan kacang tanah yang sudah digoregn tadi, aduk supaya bawang tercampur merata bersama dengan kacang tanah goreng. Angkat dan dinginkan.
- Setelah dirasa dingin, masukkan kacang bawang ke dalam toples kedap udara untuk disuguhkan nanti.
Cemilan kacang bawang renyah biasanya disuguhkan saat momen special seperti hari raya atau saat kumpul bersama keluarga besar. Dapatkan juga resep masakan special hari raya hanya di kuliner123.com, resep aneka makanan nikmat.