Resep Membuat Dimsum Kukus Enak Lezat dan Simpel

Resep Membuat Dimsum Kukus Enak Lezat dan Simpel Dimsum merupakan makanan yang sama dengan siomay.  Selain rasanya yang enak, kenyal serta empuk, dimsum sangat bagus untuk dikonsumsi karena didalamnya terdapat kandungan gizi yang bagus untuk kesehatan tubuh. Dimsum merupakan makanan khas dari negara sakura tepatnya negara Jepang. Pertama masuk ke indonesia, dimsum bisa ditemukan di restaurant-restaurant yang besar dengan harga yang lumayan mahal.

Namun, seiiring berkembangnya zaman, akhirnya dimsum pun memilki beberapa macam rasa seperti  dimsum udang, dimsum ayam serta dimsum ikan. Untuk soal harga, kini mulai agak menurun karena makanan ini sudah dengan mudah untuk menemukannya. Sebagain dari anda mungkin dulu pernah mencoba membuat dimsum dan hasilnya tidak sesuai dengan yang anda harapkan. Untuk kali ini jika ada waktu kosong, anda bisa membuat sekali lagi. Agar hasilnya bisa sesuai, ikuti dan segera sediakan bahan-bahan yang dibutuhkan seperti yang dibawah ini.

Resep membuat dimsum kukus

Advertisement

Bahan-bahan yang dubutuhkan :

  • 225 gr fillet paha ayam segar, cuci hingga bersih
  • 150 gr tepung sagu bagus
  • 80 gr wortel segar, kupas, cuci bersih lalu parut halus
  • 3 btr bawang putih, haluskan
  • 27 lmbr kulit siomay
  • 1 ½ sdm kecap ikan bagus
  • 50 ml air dingin
  • 2 btg daun bawang, bersihkan dan rajang halus
  • 3 sdt minyak wijen
  • ¾ sdt merica halus
  • 2 sdt gula pasir
  • 1 ½ sdt garam dapur

Cara membuat dimsum kukus :

  1. Sediakan wadahyang lumayan besar untuk membuat adonan, masukan bahan daging ayam yang sudah dihaluskan sebelumnya, gula pasir, bawang putih, merica bubuk serta garam, aduk semua bahan tersebut hingga tercampur rata.
  2. Tambahkan kecap wijen, kecap ikan, uleni adonan hingga tidak adanya gumpalan-gumpalan. Taungkan air secara perlahan sambil adonan tetap diaduk dengan menggunakan tangan agar hasil adonan bisa sempurna.
  3. Tambahkan tepung sagu secara perlahan, aduk rata hingga adonan kalis. Sediakan kulit siomay lalu tambahkan adonan dimsum, lipat kulit siomay bagian ujung lalu rekatkan dengan menggunakan air.
  4. Tambahkan wortel yang sudah diparut halus dibagian atasnya. Sediakan paanci kukusan, simpan daun pisang yang sudah diolesi minyak diatas kertas roti. Masukan dimsum kedalam kukusan, kukus selama delapan belas mneit atau hingga matang. Angkat
  5. Dimsum kukus siap untuk disajikan

Untuk melengkapi kelezatan dimsum, anda bisa menambahkan saus atau mayonaise.  Selamat mencoba!

Incoming search terms:

  • resep pie dimsum
Resep Membuat Dimsum Kukus Enak Lezat dan Simpel | Dedah Farryn Hawaaya | 4.5