Resep Masakan Semur Telur Puyuh Sedap
Resep Masakan Semur Telur Puyuh Sedap – Dapat menghadirkan masakan sedap untuk hidangan special di jam makan keluarga memang merupakan kebanggaan tersendiri bagi para ibu, apalagi masakan yang dihidangkan disantap lahap hingga tak tersisa oleh semua. Namun terkadang bingung untuk memilih masakan apa yang pas dihidangkan saat jam makan tiba. Jika memang demikian tak ada salahnya anda mencoba sajian masakan dari telur puyuh yang diolah dengan resep semur. Masakan ini pasti akan membangkitkan selera makan lahap keluarga anda. Untuk bahan-bahan dan cara penyajiannya dapat anda simak dalam resep masakan semur telur puyuh sedap berikut ini.
Resep Semur Telur Puyuh
Baha-bahan Semur Telur Puyuh
- Telur puyuh 18 butir
- Tahu putih 5 pcs, potong sedang, goreng setengah matang
- Kaldu ayam 1 blok (atau gunakan air)
- Air matang secukupnya
- Minyak goreng 2 sdm, untuk menumis bumbu
Bumbu Halus Semur Telur Puyuh
- Kemiri 2 butir, sangrai
- bawang putih 3 siung
- bawang merah 5 siung
- Jahe 2 cm, memarkan
- Pala bubuk secukupnya
- Merica bubuk secukupnya
- Gula secukupnya
- Garam halus secukupnya
Bumbu Tambahan
- Cengkih kering 3 biji
- Daun salam 2 lembar
- Kecap manis 5 sdm
Cara Membuat Semur Telur Puyuh Sedap
- Langkah awal ialah dengan cara merebus telur puyuh hingga menjadi matang, kemudian kulitnya dikupas dan sisihkan.
- Setelah itu, ambil tahu ukuran sedang besar lalu potong menjadi 6 bagian. Kemudian goreng potongan tahu hingga setengah matang dan sisihkan.
- Selanjutnya masak bumbu halus dengan cara ditumis bersama dengan cengkih dan daun salam. Aduk-aduk sampai mengeluarkan aroma harum.
- Tambahkan ke dalam tumisan kaldu ayam atau air, kemudian masukkan telur puyuh yang sudah direbus tadi.
- Kemudian tambahkan kembali masakan dengan siraman kecap sebanyak 2 sdm dan dimasak dengan menggunakan api kecil. Masak sampai warna masakan berubah kecoklatan dan aduk-aduk supaya bumbu tercampur merata. Kemudian tambahkan kembali masakan dengan air matang secukupnya dan kecap kira-kira 3 sdm.
- Terakhir tambahkan masakan dengan potongan tahu yang sudah digoreng setengah matang sebelumnya. Masak kembali dengan api sedang besar dan aduk-aduk masakan agar bahan dan bumbu masakan tercampur. Kemudian ungkep masakan hingga 10 menit lamanya dan air kuah mulai menyusut. Aduk kembali sejenak lalu angka.
- Tuang masakan semur telur puyuh di atas piring saji dan hidangkan selagi hangat.
Itu dia langkah-langkah penyajian masakan telur puyuh dari resep masakan semur telur puyuh sedap kreasi ala dapur rumah untuk hidangan special di jam makan keluarga tercinta. Temukan sajian resep sedap lainnya hanya di kuliner123.com, resep aneka makanan nikmat.
Related Posts
Incoming search terms:
- resep telur puyuh
- masakan telur puyuh
- semur tahu
- resep masakan telur puyuh
- aneka masakan telur puyuh
- resep semur telur
- masak telur puyuh
- semur telur puyuh
- aneka resep telur puyuh
- resep telor puyuh