Resep Cara Membuat Roti Unyil Aneka Rasa
Cara Membuat Roti Unyil Aneka Rasa – Roti mini yang terdapat aneka rasa di dalamnya dengan tekstur lembut, empuk dan imut adalah roti unyil aneka rasa. Nama roti unyil begitu populer di daerah kota hujan, Bogor dengan kreasi resep dan varian isi roti yang enak dan disukai semua orang.
Nikmatnya roti unyil ini bisa anda suguhkan dalam riungan acara hajatan atau syukuran, suguhan untuk tamu-tamu anda atau sekedar cemilan santai saat kumpul bersama keluarga. Untuk dapat menyajikannya, anda bisa membuatnya di rumah dengan resep roti unyil aneka rasa. Simak resep selengkapnya berikut ini.
Resep Roti Unyil
Bahan-bahan Roti Unyil
- Tepung terigu 100 gr (protein tinggi )
- Tepung terigu 100 gr (protein sedang )
- Kocokan 1 butir kuning telur
- Cake emulsifier (SP) 3 gr
- Ragi instan 7 gr
- Milk powder 20 gr
- Air es 125 ml
- Gula pasir 65 gr
- Garam beryodium 5 gr
- Margarine 40 gr
Bahan Isi Roti Unyil
- Selai coklat
- Fruit mix,
- Abon,
- Selai kacang,
- Keju atau sesuai selera
Bahan Olesan Roti Unyil
- Campuran 25 ml susu cair dengan 2 butir kunging telur
Cara Membuat Roti Unyil Aneka Rasa
- Campurkan tepung terigu protein tinggi dengan tepung terigu protein sedang laltu taburi dengan gula pasir, milk powder dan ragi instan, aduk sampai tercampur merata. Tambahkan kuning telur dan aduk kembali sejenak. Kemudian tuang air ke dalam adonan secara perlahan sambil diaduk dan diuleni sampai terasa elastis.
- Kemudian masukkan cake emulsifier, aduk me Tambahkan margarindan garam lalu uleni sampai kalis. Bentuk adonan menjadi bulat atau sesuai selera lalu simpan dalam wadah adonan dan tutup dengan wrapping plastic. Fermentasi adonan selama ±45 menit.
- Pukul adonan yang sudah difermentasi untuk membuang gas yang ada pada adonan.
- Selanjutnya, timbang adonan per 25 gr lalu bentuk bulat kembali atau sesuai selera. Taruh di atas meja stainless yang sudah diberi taburan tepung terigu.
- Masukan bahan isi ke dalam adonan, kemudian susu dalam loyang yang sudah diberi olesan margarin. Masukan ke dalam oven lalu panggang dengan suhu 185°C sampai berwarna kuning keemasan dan matang. Angkat lalu sajikan.
Itulah resep dan cara membuat roti unyil dengan aneka rasa di dalamnya. Dapatkan resep kue dan cemilan nikmat lainnya hanya di kuliner123.com, kumpulan berbagai aneka resep sedap.
Related Posts
Incoming search terms:
- resep roti unyil
- cara membuat roti unyil
- cara membentuk roti unyil
- roti unyil
- aneka roti
- resep aneka roti
- cara membuat variasi roti unyil
- cara membentuk roti
- aneka bentuk roti unyil
- cara membuat aneka roti