Cara Membuat Cumi Masak Asin Pedas Lezat

Cara Membuat Cumi Masak Asin Pedas Lezat  Cumi merupakan salah satu hewan laut yang memiliki daging kenyal dan enak. Banyak masyarakat tanah air yang mengolahnya menjadi hidangan lezat. Dan salah satunya adalah hidangan cumi masak asin pedas. Menu cumi masak ini tidak kalah lezatnya dibanding dengan menu cumi lainya. Variasi warnanya memberikan sensasi yang berbeda dari resep cumi pada umumnya. Proses pembuatanya sendiri sangat simpel dan mudah diprkatekan. Namun memang bahan-bahan yang digunakan lumayan banyak. Jadi harus teliti untuk menambahkan bahan atau bumbu apasaja yang digunakan. Bila anda bingung dengan bagaimana resep dan cara membuatnya, berikut kami paparkan ulasan Cara Membuat Cumi Masak Asin Pedas Lezat

Bahan yang digunakan :

Advertisement
  • 300 gram cumi asin ( ukuran kecil saja )
  • 1 sendok makan air asam jawa
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 2 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok teh penyedap rasa
  • 2 sendok makan saus sambal
  • 5 butir bawang merah, iris tipis dahulu
  • 3 siung bawang putih, iris tipis dahulu
  • 15 buah cabe rawit merah, potong-potong
  • minyak goreng sebanyak 1 sendok sayur

Cara mudah untuk membuat Cumi Asin Pedas Lezat :

  1. Pertama – tama cuci sampai bersih cumi asin dengan menggunakan air bersih.
  2. Kemudian rebus air hingga mendidih, masukan cumi asin yang telah dibersihkan kedalam air yang sedang direbus.
  3. Rebus terus hingga cumi asin matang dan terasa empuk. Angkat dan tiriskan dahulu.
  4. Selanjutnya panaskan minyak, masukan bawang merah dan bawang putih yang telah diiris tipis aduk hingga rata dan tumis hingga tercium aroma sedap.
  5. Tambahkan cumi yang telah direbus aduk hingga merata.
  6. Setelah itu tambahkan cabe rawit merah yang telah dipotong – potong aduk hingga rata .
  7. Tambahkan bumbu seperti gula pasir, merica bubuk dan penyedap rasa aduk – aduk hingga rata dan masak hingga matang dan bumbu meresap.
  8. Angkat dan siap untuk dihidangkan.

Begitulah Resep Cumi Masak Asin Pedas Lezat yang siap untukdisajikan bersama keluarga anda dirumah. Untuk yang suka dan kurang akan rasa pedas, bisa menambahkan bahan lada sesuai selera. Bila tak suka, bisa mengurangi sesuai yang dinginkan. Selamat mencoba.

Cara Membuat Cumi Masak Asin Pedas Lezat | Dady Supyandi | 4.5