Resep Cara Membuat Roti Bakar Special
Resep Cara Membuat Roti Bakar Special – Sambil nongkrong enak juga kalau makan roti bakar bareng pacar atau teman-teman. Rasanya yang enak memang pas sekali jadi teman momgkrong saat malam hari. Selain enak, harganya yang bersahabat juga menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi para penikmat roti bakar.
Roti bakar juga dapat dinikmati dalam varian rasa asin, gurih juga rasa manis dengan perpaduan keju, meses, susu dan bahan pelengkap lainnya. selain itu, inovasi dunia kuliner roti bakar juga semakin beragam dengan adanya varian rasa buah-buahan seperti stroberi, bluberi, coklat bahkan kacang dan juga ketan hitam. untuk bisa menikmati gurihnya roti bakar anda bisa dengan mudah menemukannya di kedai-kedai atau pedagang roti bakar gerobak yang biasanya ngtem di pertigaan, perempatan atau tempat-tempat ramai. Namun jika memang kebetulan anda tidak menemukannya atau sudah kehabisan, tidak ada salahnya juga anda mulai mencoba membuatnya sendiri di rumah. Resep cara membuat roti bakar di bawah ini akan membantu anda bagaimana cara membuat roti bakar enak dengan kreasi tangan anda sendiri. Cekidot!
Bahan-bahan untuk membuat roti bakar
- Roti tawar 1 bungkus
- Mises, pilih rasa sesuai selera
- Susu kental manis, pilih rasa sesuai selera
- Keju
- Margarin
Cara Membuat Kue Roti Bakar
- Potong roti terlebih dahulu menjadi dua bagian, kemudian oleskan margarin pada bagian atas roti juga taburi meses pada bagian tengahnya. Setelah itu, tumpuk dua potong roti yang sudah diolesi margarine dan taburan meses menjadi satu bagian.
- Selanjutnya, siapkan wajan pemanggang, panaskan lalu berikan margarin dan panggang roti sambil dibolak balik sampai berwarna kecoklatan dan matang.
- Setelah roti matang, angkat dan letakan di atas piring saji. Hiasi roti bakar dengan topping keju, meses dan susu kental supaya tampilannya lebih menarik dan menggoda selera.
Roti bakar garing dan nikmat siap dihidangkan. Temukan resep kue enak varian lainnya hanya di sajian kuliner123.com, resep aneka makanan nikmat. Selamat menikmati roti bakar buatanmu!